TopikSuluh.com
Minahasa – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa melalui Bapelitbangda menggelar Musrenbang RKPD 2026 dan forum konsultasi publik RPJMD 2025-2029 di ruang sidang kantor Bupati Minahasa, Kamis (27/3/2025).
Acara ini dibuka oleh Bupati Minahasa, Robby Dondokambey, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Vanda Sarundajang, Ketua DPRD Robby Longkutoy, Sekda Lynda Watania, Forkopimda, serta jajaran Pemkab Minahasa.
Bupati Robby Dondokambey menegaskan bahwa penyusunan RKPD merupakan amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2024 dan menjadi perencanaan perdana dalam kepemimpinannya untuk lima tahun ke depan.
Ia berharap dokumen perencanaan yang disusun dapat menghasilkan program pembangunan yang berkualitas, terukur, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
RPJMD 2025-2029 akan mengusung visi “Minahasa sebagai daerah pariwisata yang maju dan sejahtera”, yang diterjemahkan dalam tiga misi utama dan 15 program unggulan.
Tema pembangunan 2026 akan berfokus pada penguatan infrastruktur, tata kelola pemerintahan, serta inovasi berbasis regulasi.
Bupati juga mengajak seluruh perangkat daerah untuk berinovasi dalam menjalankan tugasnya demi pembangunan yang lebih efektif.
Kegiatan ditutup dengan penandatanganan berita acara konsultasi publik RPJMD 2025-2029 oleh para pemimpin daerah dan peserta yang hadir.
(ArGo)