banner 728x250

Bupati Dorong Integritas dan Inovasi ASN Minahasa

banner 120x600
banner 468x60

TopikSuluh.com

Minahasa – Bupati Minahasa, Robby Dondokambey, S.Si, M.A.P, memimpin langsung Apel Kerja Pemerintah Kabupaten Minahasa yang digelar di Gedung Wale Ne Tou Minahasa pada Rabu (9/4/2025).

banner 325x300

Apel turut dihadiri Wakil Bupati Vanda Sarundajang, Sekda Dr. Lynda Watania, serta jajaran pejabat dan ASN di lingkungan Pemkab Minahasa.

Apel ini menjadi momen konsolidasi dan penyegaran semangat kerja bagi ASN dalam mengawali program kerja triwulan II tahun anggaran 2025.

Dalam sambutannya, Bupati mengapresiasi kehadiran ASN di masa libur sebagai bentuk komitmen pelayanan publik dan mengajak seluruh ASN menjaga semangat kerja, khususnya di bulan Paskah.

Ia juga menekankan pentingnya disiplin, loyalitas, serta kerja nyata dalam pelaksanaan program pembangunan.

Bupati memberikan beberapa arahan strategis, termasuk percepatan realisasi anggaran, evaluasi kinerja, peningkatan integritas layanan publik, serta koordinasi lintas sektor.

Ia menutup sambutannya dengan ajakan untuk membangun Minahasa yang lebih baik melalui semangat kebersamaan dan keteladanan.

(ArGo)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *