Sekda Minahasa Kunjungi Kabupaten Banyumas untuk Studi Tiru Pengelolaan Sampah dan Pengendalian Inflasi

TopikSuluh.com

Banyumas – Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa, Dr. Lynda D. Watania, MM, M.Si, didampingi sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah, pada Kamis, 23 Januari 2025.

Kunjungan ini mencakup peninjauan Kampung Sadar Inflasi serta Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Banyumas di Purwokerto.

Rombongan diterima oleh Penjabat Bupati Banyumas, Iwanuddin Iskandar, S.H., M.Hum, beserta jajaran pemerintah setempat.

Dalam pertemuan tersebut, Dr. Lynda Watania menyampaikan apresiasinya atas sambutan hangat yang diterima dan menegaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari studi tiru untuk memperkaya referensi pembangunan di Minahasa.

“Kami ingin mempelajari pengelolaan sampah yang efektif serta strategi pengendalian inflasi yang diterapkan di Kabupaten Banyumas. Pengetahuan ini akan menjadi bekal untuk diterapkan di Minahasa,” ungkap Watania.

Pj Bupati Banyumas turut memaparkan berbagai inovasi daerahnya, termasuk pengelolaan sampah berbasis masyarakat dan kebijakan strategis dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok.

Kunjungan ini diharapkan mampu mempererat kerja sama antardaerah dan mendorong pembangunan yang berkelanjutan di Kabupaten Minahasa melalui adopsi praktik unggulan dari Kabupaten Banyumas.

(ArGo)

Exit mobile version